informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Tolak Kenaikan Listrik Di Batam

FSPMI Batam Tolak Keras Kenaikan Tarif Listrik
BATAM HARI INI - Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Batam menolak keras kenaikan tarif listrik di Batam karena sangat memberatkan masyarakat khususnya kaum buruh.

Suprapto, Korda FSPMI Batam mengatakan, kenaikan tarif dasar listrik di Batam sangat disayangkan. Pasalnya PLN dinilai hanya mementingkan profit tanpa melihat kondisi riil masyarakat dan kemampuan masyarakat. Sedangkan Pemerintah, baik Pemko maupun DPRD yang menyetujui kenaikan atrif tersebut malah terkesan cuek dan tidak transparan.

"Kita menolak keras kenaikan tarif listrik. Kami melihat pemerintah cuek, tidak peduli terhadap kondisi masyarakat. Ini sangat kami sayangkan," ujar Suprapto kepada BATAMTODAY.COM, Rabu (18/6/2014).

Selain itu, dalam waktu dekat FSPMI akan turun aksi demo untuk menyuarakan aspirasi kaum buruh menolak kenaikan tarif tersebut.

"Dalam waktu dekat kami turun demo untuk menolak kenaikan tarif listrik. Waktunya minggu ini atau minggu depan, kita pasti turun," tegasnya.

Diketahui, meskipun tanpa dilakukan pembahasan dan penelaahan ke Komisi III DPRD Kota Batam, ternyata Pemko Batam telah menyetujui usulan PLN Batam untuk penyesuaian tarif listrik yang berlaku mulai bulan Juni untuk pembayaran Juli 2014.

Editor: Dodo/Batamtoday




@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Tolak Kenaikan Listrik Di Batam