informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Walikota Batam Bantah Dukung Salahsatu Capres

Selaku Kepala Daerah, Dahlan Akui Netral
BATAM HARI INI  – Walikota Batam, Ahmad Dahlan melalui Kabag Humas Pemko Batam, Ardiwinata memberikan penegasan bahwa Ahmad Dahlan selaku kepala daerah netral dalam pemilihan Presiden 9 Juli mendatang. 
Hal ini disampaikan sebagai upaya memberikan klarifikasi atas pemberitaan di dua media harian umum di Kepri, yani media Haluan Kepri dan Tanjungpinang Pos pada Jumat (27/6) lalu.

"Selaku kepala daerah, Ahmad Dalan mengaku netral pada Pilpres 9 Juli mendatang," tegas Ardiwinata melalui press rilis yang diterima Haluan Kepri, Minggu (29/6). 

Adapun pemberitaan sebelumnya, yang mana menyebutkan bahwa orang nomor satu di kota industri Batam ini, memberikan dukungan kepada pasangan Capres/Cawapres nomor urut dua (Jokowi-JK). Hal tersebut ditandai dengan pemasangan pin dan juga foto bersama dengan dengan Cawapres dari pasangan nomor urut dua, Jusuf Kalla (JK) samil menunjukkan dua jari (jari telunjuk dan jari tengah) saat melakukan penjemputan di Bandara International Hang Nadim Batam, Selama (24/6), semua serba spontan dan kebetulan.  

"Pemasangan pin sifatnya spontan tanpa konfirmasi sebelumnya, dan sifatnya menghargai panitia kala itu," ujar Ardiwinata.  

Menurutnya, kehadiran Walikota Batam di Bandara Hang Nadim tidak lebih dari posisinya selaku Kepala Daerah untuk menyambut kedatangan calon Wakil Presiden Jusuf Kalla di Batam pada Selasa 24 Juni lalu untuk melakukan kampanye di Batam. 

"Selaku Pimpinan Daerah Walikota Batam tidak dalam posisi mendukung salah pasangan capres/cawapres tertentu dan tetap bersikap netral," terangnya. 

Karena seminggu sebelumnya, yakni tepatnya Selasa (17/6), Walikota Batam Ahmad Dahlan juga melakukan penyambutan kedatangan Cawapres Hatta Rajasa di Bandara Hang Nadim yang berkunjung ke Batam dalam rangka kampanye Pilpres.

"Sungguhpun demikian Pak Wali selaku ketua partai tidak dilarang untuk mendukung salah satu pasangan Capres, dan menurut salah seorang pengurus teras Partai Demokrat beliau bersama bapak Wakil Walikota Batam Rudi mendukung pasangan Capres/Cawapres Prabowo-Hatta", ujar Ardiwinata. (hk/r/ays).



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Walikota Batam Bantah Dukung Salahsatu Capres