Rp 300 Juta untuk Bina Anak Jalanan di Batam |
BATAM HARI ESOK-Pemerintah Kota Batam melalui dinas Sosial menanggarkan dana pembinaan untuk anak jalanan per anaknya dalam setahun Rp 3 juta. Namun dana tersebut tak seluruhnya didapat dari Pemko Batam melalui APBD. Dinsos hanya memberikan setengahnya atau Rp1,5 juta. Sedangkan yang Rp1,5 juta lagi didapat dari Pemprov Kepri.
“Memang ada dana pembinaan bagi anak jalanan. Namun tak semua dapat. Dana Rp3 juta dari APBD Kota Batam dan Pemprov Kepri tersebut hanya untuk 100 anak jalanan pertahunnya,” ujar Kepala Dinas Sosial Batam, Kamarulzaman kepada Batam Pos, Jumat (30/5).
Artinya pembinaan untuk anak jalanan di Batam dalam setahun dianggarkan Rp300 juta. Dana tersebut tak langsung diberikan dalam bentuk uang tunai ke masing-masing anak jalanan.
Menurut Kamarulzaman, dana pembinaan tersebut digunakan untuk memberikan pembinaan dan pelatihan kepada 100 anak jalanan dalam setahunnya.
“Namun untuk di Batam, tak mungkin kan hanya 100 anak jalanann saja. Karena jumlah anak jalanan sangat banyak, semakin hari semakin meningkat. Makanya bagaimana dana segitu bisa untuk memberikan bekal pelatihan keterampilan kepada para anak jalanan di Batam ini,” terang Kamarulzaman. (gas)
@
Tagged @ Batam Hari Esok
0 komentar:
Posting Komentar - Kembali ke Konten