informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Presiden SBY Bakal Buka MTQ Tk. Nasional Di Batam

Dapatkan info ter Update seputar P. Batam di : http://batampos.co.id/baca/batam
Menko Kesra Pastikan Presiden Buka MTQ
BATAM HARI INI - Presiden Dr Susilo Bambang Yudhoyono dipastikan akan membuka MTQ Nasional XXV di Batam, 6 Juni 2014 nanti. Kepastian kehadiran Presiden ini terungkap dalam Rapat Koordinasi Tingkat Menteri tentang MTQ Nasional XXV dan Pekan Produk Kreatif Indonesia (PPKI) VIII tahun 2014 di Ruang Rapat Lantai 7 Kementerian Kesejahteraan Rakyat, Jakarta, Rabu (28/5). Gubernur Kepri H Muhammad Sani dan Wakil Gubernur HM Soerya Respationo hadir dalam rapat yang dipimpin langsung Menko Kesra HR Agung Laksono ini. Selain itu, hadir juga Menteri Perhubungan EE Mangindaan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, Wakil Menteri (Wamen) Agama Nasrudin Umar, Wamen Pendidikan dan Kebudayaan Wiendu Nuryanti, dan pejabat tinggi dari sejumlah kementerian.

Dari Kepri, hadir juga Ketua DPRD Kepri Ir H Nur  Syafriadi, Kapolda Kepri, Kajati Kepri, Danrem Kepri, Danlantamal IV, dan Wakil Wali Kota Batam Rudi. Hadir juga Sekdaprov Robert Iwan Loriaux dan Sekretaris Panitia MTQ Nasional Reni Yusneli dan sejumlah panitia seperti Guntur Sakti, Buralimar, serta Raja Heri Mokhrizal.

MTQ Nasional XXV akan dilaksanakan di Batam, Kepulauan Riau sejak 5-14 Juni 2014. MTQ akan dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhono dan ditutup Wakil Presiden Prof Boediono. ”Bapak Presiden hadir untuk membuka MTQ,” kata Menko Kesra.

Agung berharap MTQ Nasional yang dilaksanakan di Kepri ini, menjadi MTQ yang paling baik dari waktu-waktu sebelumnya. Setelah Menko Agung menyampaikan pemaparannya, Wamen Agama Nasrudin Umar, Menparkeraf Mari Elka Pangestu dan Gubernur H Muhammad Sani menyampaikan persiapan-persiapan yang sudah dilakukan sampai kemarin (28/5).

Wamen Agama mengatakan, MTQ yang dilaksanakan di Indonesia sejak 1968 ini, telah dijadikan contoh negara negara lain. Ini adalah pesta rakyat yang paling besar di Indonesia, karena dimulai dari tingkat kelurahan, hingga skala nasional.

Kemenag sendiri, kata Nasruddin, bertindak sebagai panitia pusat yang terus berkoordinasi dengan daerah. Mereka jug mengurus masalah Dewan Hakin . Ada sebanyak 120 Dewan Hakim yang akan  melayani tujuh cabang, dengan 20 sub cabang. ”Bahkan, dalam dua puluh cabang itu ada putra putri,” kata Nasruddin.

Sementara, Mari menyampaikan persiapan untuk pelaksanaan PPKI yang untuk pertama dilaksanakan di luar Jakarta. Menteri menyampaikan ada 15 sektor kreatif yang ditampilkan dalam pameran kali ini. ”Kami menggunakan tema kreativitas dalam harmoni,” kata Mari.

Dalam pada itu, Gubernur menyampaikan sejumlah persiapan dan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan sepajang bulan MTQ Nasional di Batam nanti. Usai pemaparan, Gubernur mendapat aplaus dari Menko Kesra dan seluruh perserta yang hadir dalam rapat. Gubernur membuka pemaparan dengan memperlihatkan arena MTQ Nasional dan PPKI. Gubernur pun ingin menjadikan MTQ kali ini yang terbaik.

”Kepada masyarakat Kepri, ayo semarakkan MTQ Nasional dan bersiap menyambut ribuan tamu dari seluruh provinsi di Indonesia. Juga tamu-tamu dari luar negeri,” imbau Gubernur. (ash)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Presiden SBY Bakal Buka MTQ Tk. Nasional Di Batam