informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

INDAHNYA KEBERSAMAAN ""Harmoni dalam keberagaman" BATAM

Malam Silaturrahmi Antarumat

BATAM HARI INI  - "Harmoni dalam keberagaman". Demikian tema yang diusung pada penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXV tingkat Nasional di Batam, Juni mendatang. 
Dan tema itupun diwujudkan pada malam silaturrahmi antarumat yang digelar di Balroom Hotel Harmoni One, Jumat malam (25/4).

Pada malam tersebut, seluruh tokoh masyarakat, agama, suku, budaya hadir dalam acara yang merupakan pra event MTQ XXV di Batam. Gubernur Kepri, HM.Sani mengatakan, MTQ Nasional di Batam tidak akan sukses tanpa dukungan seluruh lapisan masyarakat, baik muslim maupun non muslim. 

"Persatuan dalam keberagaman merupakan pondasi bangsa yang harus tetap kita jaga. Perlu saling menghormati dan menghargai satu sama lainnya. Termasuk dalam mensukseskan pelaksanaan MTQ Nasional di Batam. Kegiatan ini perlu dukungan dari kita semua," ucap Sani.

Dalam acara penuh keakraban dan kekeluargaan tersebut, Gubernur sempat menguraikan perjuangan Kepri untuk bisa menjadi tuan rumah iven dua tahunan tersebut. Menurutnya, menjadi tuan rumah bukan perkara mudah.

"Terus terang, bukan gampang bagi Kepri untuk menjadi tuan rumah.Setidaknya kita sudah empat tahun berusaha meminta agar bisa menjadi tuan rumah MTQ Nasional. Pada MTQ Nasional di Bengkulu saya pernah meminta kepada Menteri Agama agar Kepri bisa tuan rumah. Alhasil, permohonan belum bisa dipenuhi dan Ambon yang terpilih menjadi tuan rumah MTQ XXIV tahun 2012. Namun, berkat komunikasi dan lobi, Alhamdulillah akhirnya permohonan kita diterima. Pada tahun ini kita menjadi tuan rumah," ucap Sani sedikit bercerita.

Sementara Wakil Gubernur, Surya Respationo yang juga sekaligus Ketua LPTQ Provinsi Kepri dan Ketua Umum Pelaksana MTQ Nasional di Batam mengatakan, penyelenggaraan MTQ Nasional merupakan sebagai perwujudan Islam yang Rahmatan lil alamin, dimana dalam pelaksanaan MTQ Nasional di Kepri merupakan bentuk implementasi semboyan Bhineka Tunggal Ika.

"Silaturahmi antar lintas agama, suku,dan budaya merupakan suatu bentuk implementasi Bhineka Tunggal Ika yang menjadi pondasi kokoh terbentuknya kerukunan bangsa. Tidak hanya itu, penyelenggaraan MTQ Nasional ini merupakan perwujudan Islam yang Rahmatan lil alamin, rahmat bagi semua umat yang ada di bumi jagad raya ini," ucap Surya.

Acara yang penuh kekeluargaan itu selain diisi dengan berbagai acara, seperti tari-tarian dan kreasi seni musik lainnya, juga diperdengarkan lagu MTQ Nasional Batam Kepri yang berjudul Rahmatan Lil Alamin yang dinyanyikan oleh artis ibukota Nuri, Maulida. Malam itu, secara resmi lagu ciptaan Guntur Sakti itu diperdengarkan untuk masyarakat Batam, Indonesia, terutama tamu undangan yang hadir malam itu.

Penanaman 100 Pohon

Sementara, Sabtu pagi (26/4) Gubernur Kepri, HM Sani bersama Panitia MTQ Nasional dan seluruh tokoh masyarakat lintas agama, suku, dan budaya melakukan penanaman 100 pohon di komplek Islamic Centre diatas lahan seluas 2,5 hektar. Kegiatan yang dikemas dalam acara "Menanam Pohon Menuai Amal" dengan mengambil tema "Memuliakan MTQ dengan Semangat Harmoni dalam Keberagaman" diharapkan menjadi semangat kebersamaan guna menyukseskan pelaksanaan MTQ XXV tingkat Nasional yang akan berlangsung Juni 2014 mendatang.

Sani dalam keterangannya menjelaskan, penanaman pohon atau melakukan penghijauan adalah suatu langkah baik untuk mengembalikan bumi atau alam agar kembali menjadi hijau. 

"Ini juga bentuk syukur kepada Allah SWT, atas karunia alam yang begitu indah," ucap Sani seraya berharap penanaman pohon itu perwujudab kebersamaan dan kerukunan antarumat di Kepri.

"Apa yang kita lakukan ini adalah wujud kebersamaan dalam membangun Kepri yang kita cintai," tambahnya lagi.

Sementara, I Wayan Sudarta, salah seorang tokoh agama Hindu mengungkapkan penanaman pohon yang dilakukan itu menunjukan adanya harmonisasi manusia dengan alam.

Sebelum dilakukan penanaman pohon, terlebih dahulu dilakukan sesi foto bersama antara Gubernur, Wagub dan tokoh lintas agama.(Haluan Kepri)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

INDAHNYA KEBERSAMAAN ""Harmoni dalam keberagaman" BATAM