informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Ribuan Balita Se-Nongsa Berobat Gratis

BATAM HARI INI-Sekitar 1.500 balita se-Kecamatan Nongsa melakukan pemeriksaan kesehatan gratis yang diadakan Yayasan Citramas di Graha Citramas, Batu Besar, Nongsa, Sabtu (26/4) siang. Selain pemeriksaan kesehatan gratis, Yayasan Citramas juga memberikan berbagai makanan bergizi kepada para balita.

Bakti sosial ini merupakan agenda yang rutin diadakan Yayasan Citramas setiap tahun. Untuk tahun ini, Yayasan Citramas menggandeng Rafles Hospital Singapura dan Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK). Kedua rumah sakit itu antara lain menyediakan tenaga dokter dan perawat yang melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap warga.

Dr Dindin Hardiono, salah seorang panitia bakti sosial, mengatakan, pengobatan gratis ini ditargetkan menangani 2.000 orang, sama dengan jumlah pasien tahun lalu. Namun, lanjut dia, hingga Sabtu siang, jumlah yang mendaftar untuk mendapat layanan pemeriksaan gratis baru 1.500 orang. "Target kita sama dari tahun lalu yakni 2000 balita, namun sampai siang ini yang mendaftar baru 1.500 balita. Target kita balita, tapi kalau ada orang dewasa yang datang periksa kesehatannya, kita tidak bisa menolak, kita terima juga," kata Dindin Hardiono yang juga menjabat sebagai Direktur Utama RSBK.

Dalam pemeriksaan kesehatan gratis ini, terang Dindin, antara lain dilakukan pemeriksaan gigi, mata, kulit, infeksi saluran pernafasan atas (ispa) dan gangguan percernaan. Berdasarkan hasil pemeriksaan, kata dia, sebagian besar anak yang diperiksa mengalami ispa dan gangguan pencernaan. Mereka kemudian diberi obat. "Kalau ada masalah pasien yang tidak bisa selesaikan di sini, langsung kita keluarkan rujukan. Dan kita bawa ke rumah sakit (RSBK) untuk menjalani perobatan. Untuk biaya kita bebaskan. Seperti satu orang anak balita yang saat ini terkena ispa yang harus dirawat," ujarnya.

Sementara itu, Naradewa, pengurus Yayasan Citramas mengatakan, Yayasan Citramas merupakan bentukan dari Citramas Grup yang terdiri dari 30 perusahaan besar yang seluruhnya berada di Kecamatan Nongsa. "Jadi untuk sifat sosial kemasyarakatan, Citramas Grup  membentuk yayasan bernama Yayasaan Citramas. Di lingkungan rusun ini ada tiga gedung yang dikelola Yayasan Citramas, diantaranya. Gedung Graha Citramas yang digunakan saat ini untuk bakti sosial, Masjid Besar Citramas dan Stadion Citra Mas yang terdapat lapangan bola dan trek lari," katanya. (hk/cw/81)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Ribuan Balita Se-Nongsa Berobat Gratis