informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Inflasi Batam Menurun Drastis

Suasana Pasar Batam
BATAM HARI INI -- Inflasi Kota Batam Maret 2014 menurun drastis. Untuk bulan Maret inflasi Batam hanya 0,10 persen sedangkan bulan Februari
lalu inflasi Batam mencapai 0,67 persen atau terdapat penurunan sekitar 0,06 persen.

Trend penurunan inflasi ini dikarenakan kecukupan pasokan bahan makanan, khususnya komoditas bumbu-bumbuan dan ikan
segar.

Kepala Bank Indonesia Perwakilan Kepri Gusti Raezal Eka Putra mengatakan gelombang yang semakin mereda khususnya di perairan Anambas dan Natuna serta panen raya sejumlah komoditas bumbu-bumbuan, sangat berengaruh terhadap laju inflasi.

“Gelombang tinggi sudah reda, mendukung aktifitas nelayan untuk melaut, ini menyebabkan tekanan harga pada komoditas ikan segar mulai berkurang. Panen raya cabe dan bawang merah juga menjamin melimpahnya pasokan kedua komoditas tersebut,” katanya.

Meski demikian, menurut Gusti Raezal penurunan laju inflasi tertahan oleh kenaikan sejumlah komoditas sayuran sepanjang Maret 2013.

Peningkatan harga terutama terjadi pada komoditas kacang panjang, kangkung dan sawi hijau. Hal ini dikarenakan terjadinya musim kemarau berkepanjangan di daerah pemasok sayuran. Selain itu, kenaikan tarif surcharge angkutan udara akhir Februari lalu juga turut menahan laju inflasi di Batam dan Kepri pada umumnya. (Batampos/ian)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Inflasi Batam Menurun Drastis