informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

INILAH EMPAT CALEG DPRD KOTA BATAM DAPIL IV

Suasana pleno di PPK Sagulung, sabtu (19/4/2014) malam
BATAM HARI INI - Delapan kursi DPRD Kota Batam dari daerah pemilihan (Dapil) IV Sagulung sudah dipastikan diisi calon anggota legislatif (caleg) dari empat partai politik (parpol), yakni Demokrat, PDI-P, Golkar, dan Gerindra.

Sementara empat kursi lainnya masih diperebutkan empat parpol lainnya, sementara empat parpol sisanya tak "memenuhi syarat" karena jumlah perolehan suaranya berada di urutan empat terbawah.

Sesuai hasil Pleno di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sagulung, Sabtu (19/4/2014) malam tadi, total jumlah suara pemilih sah untuk DPRD Kota Batam mencapai 80.814 suara. Jika dibagi delapan kursi, didapat perolehan suara untuk satu kursi atau yang menjadi Bilangan Pembagi Pemilih (BPP) sebanyak 10.101,75 suara.

Mengacu pada BPP tersebut, empat parpol dipastikan bakal mendudukkan calegnya, yakni Demokrat yang meraih 12.757 suara, PDI-P (12.464 suara), Golkar (11.131 suara), dan Gerindra (10.290 suara). Sementara empat parpol yang memperebutkan empat kursi sisa, masing-masing PAN 8.111 suara, Nasdem 6.937 suara, PKB 6.226 suara, dan PKS 4.700 suara.

Sedangkan empat parpol lainnya tampaknya tak akan mampu bersaing untuk memperebutkan kursi sisa karena total perolehan suara berada di urutan empat terbawah, masing-masing Hanura 3.921 suara, PPP 2.060 suara, PKPI 1.396 suara, dan PBB 821 suara.

Sementara itu, caleg yang memperoleh suara tertinggi dari delapan parpol antara lain: 
1. Amintas Tambunan, caleg nomor urut 5 dari Nasdem, meraih total 1.464 suara
2. Jefry Simanjuntak, caleg nomor urut 1 dari PKB, meraih total 2.873 suara
3. Sukaryo, caleg nomor urut 2 dari PKS, meraih total 1.305 suara
4. Dandis Rajagukguk, caleg nomor urut 5 dari PDI-P, meraih total 3.196 suara
5. Djoko Mulyono, caleg nomor urut 1 dari Golkar, meraih total 3.574 suara
6. Mulio Rindo Purba, caleg nomor urut 1 dari Gerindra, meraih total 3.148 suara
7. H Sumali, caleg nomor urut 5 dari Demokrat, meraih total 2.585 suara
8. Nono Hadi Siswanto, caleg nomor urut 2 dari PAN, meraih total 2.191 suara

Editor: Roelan/Batamtoday




@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

INILAH EMPAT CALEG DPRD KOTA BATAM DAPIL IV