informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Klinik Hewan Ilegal Resahkan Warga Batam

Klinik Hewan Ilegal Resahkan Warga
BATAM HARI INI-Puluhan warga perumahan Bukit Raya mendatangi klinik hewan ilegal yang berdiri di pemukiman warga, Minggu (4/5) sekitar pukul 12.00 WIB. Warga meminta pemilik klinik menutup usahanya karena dinilai meresahkan dan mengganggu ketenangan mereka.
" Kami minta rumah ini dikosongkan dari hewan-hewan. Karena warga resah dengan keberadaan klinik hewan ini," ujar Ketua RW 38 Bukit Raya, Safrul kepada pemilik klinik yang tidak mengajukan surat permohonan apapun kepada RT dan RW.

Namun sayang, permintaan untuk menutup lokasi klinik hewan ini ditentang oleh pemiliknya. Pasalnya, pemiliknya berkelit telah mengantongi izin untuk membuka klinik ini dari pemilik rumah tersebut.

" Saya tidak mau pergi. Kalau punya saya ditutup, silahkan tutup juga kandang ternak milik warga lainnya. Saya ini sudah diizinkan oleh pemilik rumahnya," ujar wanita yang mengaku sebagai pemilik klinik hewan ini yang tidak mau menyebutkan namanya.

Usai menuntut pemilik untuk menutup klinik yang diduga ilegal itu, menurut Safrul, keberadaan klinik yang meresahkan warga ini sudah lama diterimanya. Bahkan, ia sudah meminta pemiliknya untuk pindah. Namun pemiliknya bersikeras. Padahal, warga sangat terganggu dengan kotoran dan suara anjing yang memekakan telinga tersebut.

" Kita sudah beberapa kali meminta tetapi yang punyanya tidak mau menerima," ujarnya.

Untuk itu, klinik ilegal ini akan dilaporkan ke pihak Kelurahan dan Dinas KP2K Kota Batam. Sementara itu Ketua RT 01 Kastono, mengatakan, pemilik klinik hewan selama beroperasi dua tahun di pemukiman mereka tidak pernah mau didata oleh perangkat RT/RW.

" Tiap kita minta data, tak pernah mau ngasih. Sekarang kita sudah nggak kuat sama bau hewan di lingkungan kita," kata Kastono.

Kadis KP2K Kota Batam, Suhartini mengaku kaget dengan keberadaan klinik hewan yang membuat resah warga. Dan, berjanji akan menindaklanjuti keluhan warga tersebut ke TKP dalam waktu dekat ini.

"Kita akan turun ke lapangan," ujar Suhartini.

Menurut Suhartini, sejauh ini ia belum pernah mengeluarkan rekomendasi atau surat apapun untuk klinik hewan. "Saya belum pernah mengeluarkan surat untuk klinik," tegasnya. (doz)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Klinik Hewan Ilegal Resahkan Warga Batam