informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Berapa Anggaran KPPS dan Linmas Kota Batam ?

BATAM HARI INI - Wakil Wali Kota Batam, Rudi mengungkapkan anggaran untuk honor Kelompok Penyelenggara Pemungut Suara (KPPS) dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) di Kota Batam yang diberikan pemerintah pusat sebesar Rp56 miliar. 
" Anggaran tersebut hanya diberikan kepada KPPS. Karena, untuk Linmas semuanya berdasarkan dari Satpol PP. Dan, sebelum pukul 24.00 WIB, biaya untuk KPPS sudah selesai semua, "kata Rudi yang ditemui, Selasa (8/4). 

Rudi menyebutkan,  untuk setiap TPS, sedikitnya ada 7 anggota KPPS. Kemudian 2 orang akan diperbantukan dari Linmas, sehingga total petugas di TPS berjumlah 9 orang.

" Satu orang dapat Rp300 ribu, sedangkan jumlah TPS kita di Batam ada sekitar 2056. Kalau dihitung-hitung, kira-kira sekitar Rp56 miliar lebih. Selain itu, di tempat TPS ada juga anggaran. Seperti sagu hati lah, "paparnya.

Menurut Rudi, semua anggaran yang dikeluarkan tersebut bersumber dari APBN. Sedangkan biaya untuk Linmas juga dari APBN, namun melalui Kemendagri setelah itu didistribusikan ke masing-masing daerah.

Rudi manambahkan, untuk undangan memilih yang disebarkan oleh RT kepada masyarakat, masih terus berjalan. Untuk itu, ia berharap masyarakat tidak perlu menjadikan undangan tersebut menjadi patokan untuk memberikan hak suaranya.

Pantau TPS

Di tempat terpisah, Walikota Batam Ahmad Dahlan bersama rombongan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kota Batam meninjau persiapan Pemilihan Umum besok (hari ini) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 23 Kelurahan Baloi Total, Kecamatan Lubuk Baja. 

Pantauan Haluan Kepri di lapangan, walikota mengecek semua kelengkapan di TPS 23. Mulai dari bilik suara, kotak suara sampai kursi saksi di TPS tersebut.

Usai meninjau TPS 23, rombongan bergerak ke TPS 24 Perum Sakura Permai Kelurahan Kampung Seraya Kecamatan Batu ampar, TPS 10 dan 11 Halaman Masjid Al-Muttaqien kel Bengkong Laut Kecamatan Bengkong dan TPS 10 dan 14 sekolah Kalam Kudus, Orchid Park Kelurahan Taman Baloi Kec Batam Kota.

Walikota Ahmad Dahlan menyebutkan peninjauan ini dilakukan pemerintah untuk melihat persiapan pencoblosan. Ia  menegaskan, semua persiapan TPS sudah rampung.

" Disini bagus, semuanya lengkap, seperti bilik suara, kotal suara bahkan sampai bangku untuk saksi juga lengkap, "kata Dahlan.

Dahlan mengungkapkan, dalam peninjauan yang dilakukannya, semuanya sudah lengkap untuk persiapan Pemilu. Kata dia, pengamanan TPS, tidak hanya dilakukan pada saat hari pencoblosan saja, tetapi malam hari juga dijaga.

" Mudah-mudahan aman dan terkendali. Kalau untuk pengamanan, tidak hanya dilakukan saat pencoblosan saja, tetapi juga akan dijaga mulai malam ini, dari Kepolisian, Linmas, Satpol dan TNI, "kata Dahlan.

Dahlan mengimbau, kepada masyarakat Batam, agar menggunakan hak suaranya. Jangan sampai menjadi golongan putih (Golput).

" Saya ingatkan kepada masyarakat Batam, agar jangan Golput. Berilah hak suara anda sesuai hati nurani, "ujar Dahlan. 

Kata Dahlan, untuk persiapan seluruh TPS, yang masuk kedalam laporannya, semuanya sudah siap. Ia menambahkan, bagi perusahaan yang masih mempekerjakan karyawannya saat pemilu besok (hari ini), diharapkan bisa memberikan kelonggaran untuk mencoblos.

" Kalau ada perusahaan yang masih mempekerjakan karyawannya, harus bisa bergantian untuk mencoblos. Tapi yang kerja harus lembur dan itu hak mereka, "tutur Dahlan.

Telah Rampung

Sementara itu, TPS di setiap kelurahan, bisa dipastikan sudah rampung. Lurah Tanjung Buntung Erwin Aprilan mengungkapkan, sampai saat ini, pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk Pemilu 9 April ini.
" Kami hanya memfasilitasi saja. Dan, sejauh ini aman dan terkendali, "kata Erwin. 

Ungkapan senada juga diungkapkan Lurah Bengkong Laut Wendi Pratama. Ia menyebutkan, untuk TPS di kelurahannya sudah hampir rampung. "Sore ini (kemaren) kotak suara akan disalurkan, "kata Wendi.

Kata dia, semua persiapan yang ada di Kelurahan Bengkong Laut berjalan aman. Harapannya, pada pelaksaan pencoblosan besok (Hari Ini) bisa berjalan kondusif tanpa adanya gangguan dari pihak manapun.(byu)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Berapa Anggaran KPPS dan Linmas Kota Batam ?