informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

BATAM DILANDA MUSIM KEMARAU, WARGA GALANG KESULITAN AIR BERSIH

Batam Hari Ini, Esok Dan Nanti
BATAM HARI INI - Setelah warga Kampung Jabi, Nongsa kini giliran warga  Pulau Panjang, Kecamatan Galang yang kesulitan mendapatkan air bersih. Sumur yang selama ini menjadi sumber air bagi warga banyak yang sudah kering. 
Kondisi ini sudah berlangsung sejak tiga bulan lalu. Diduga penyebabnya, karena musim kemarau panjang yang saat ini masih berlangsung. 

" Jangankan untuk mandi, untuk ambil air wudhu saja tidak ada. Sudah tiga bulan kami kesulitan mendapatkan air bersih. Kami mohon kepada pemerintah setempat untuk dapat memperhatikan masalah ini," ujar Rahman salah seorang warga Pulau Panjang di hadapan Gubernur Kepri, H M Sani saat melakukan kunjungan kerja di pulau itu, Senin (3/2) pagi.

Rahman mengatakan, kekeringan yang terjadi saat ini tidak hanya karena kemarau panjang, tetapi juga disebabkan tidak adanya hutan yang berfungsi sebagai penyerap air. 

Selama musim kemarau, kata dia, hutan banyak dibakardan dan ditebang oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Bahkan hutan bakau juga ikut ditebang, sehingga saat musim kemarau tiba Pulau Panjang pun kekeringan.

"Saya berharap kepada pak Gubenur dan Walikota, agar kami ini diperhatikan masalah air ini. Kami harus benar-benar hemat air untuk digunakan," katanya menjelaskan. 

Sementara itu, Sibuea warga ruli Rindang Garden Batuaji terpaksa harus menggali sumurnya lebih dalam lagi agar bisa mendapatkan air. 

" Sejak musim kemarau, air sumur tak ada lagi. Harus digali dulu baru ada air, itu pun sedikit. Kadang mandi aja tak cukup airnya," keluhnya kepada wartawan.

Terpisah, Gubernur Kepri, HM Sani mengaku prihatin mendengar keluhan warga Pulau Panjang ini.  Untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga, pihaknya akan segera mengambil tindakan seperti membuat tangki air. 

" Tidak usah menunggu APBD Perubahan atau lainnya. Yang pasti secepatnya, akan kita siapkan tangki air untuk warga Pulau Panjang ini," katanya. 

Sani menyebutkan, pihaknya akan mengirimkan boat air untuk menyuplai air bersih kepada warga yang membutuhkan.

" Secepatnya kita akan suplai air ke warga dengan boat air. Kita juga akan membuat tangki air membantu warga dapatkan air bersih.  Jangan gara-gara tak ada air, warga tidak bisa shalat. Kan masih bisa tayamun. Dalam waktu dekat akan kita suplai air bersih," ujarnya (hk/cw71)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

BATAM DILANDA MUSIM KEMARAU, WARGA GALANG KESULITAN AIR BERSIH