informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

TIGA TITIK TAMBANG PASIR DARAT TERBESAR DI BATAM DIRAZIA

BATAM HARI INI  - Tiga titik tambang pasir darat terbesar di Batam yang terletak di lokasi Tembesi Pos dirazia Tim Gabungan yang dipimpin langsung Kepala Bapedalda Batam, Dendi Purnomo, Kamis (20/3/2014).

Razia yang berlangsung dari pukul 12.00 WIB tersebut sempat terkendala karena diguyur hujan. Namun, dari lokasi Tim Gabungan mengamankan tujuh unit alat berat jenis backhoe, dan empat mesin pompa air yang digunakan untuk menghancurkan bukit serta memisahkan pasir dengan tanah.

Dikatakan Dendi, lokasi tambang pasir tersebut sebelumnya sudah pernah dirazia sekitar delapan bulan lalu. Namun, karena tidak ada yang ditetapkan tersangka aktivitas tambang ilegal tersebut kembali beroperasi.

"Di lokasi ini ada tiga spot area penambangan. Begitu kita datang orang yang mengelola pada kabur," kata dia.

Sebelum melakukan razia, lanjut Dendi pihaknya sudah melakukan pengintaian selama tiga hari. Diakuinya, aktivitas penambangan di lokasi tersebut sampai dengan kemarin masih tetap beroperasi.

"Sudah tiga hari kita intai, masih beroperasi. Tapi tadi kita turun langsung tak ada lagi orangnya," ujarnya.

Disinggung mengenai tersangka yang akan diamankan, kata Dendi pihaknya sudah mengantongi nama-nama dari pada pelaku tambang. Tetapi karena tidak ada dilokasi terpaksa hanya alat-alat saja yang diamankan.

"Nama-nama para pengelola dan pemilik lahan sudah kita kantongi dan akan dipanggil untuk diperiksa," jelas dia.

Mengingat pada razia pertama yang dilakukan di lokasi namun tidak menetapkan tersangka, sebut Dendi kali ini akan ditingkatkan penyidikan sampai kepada tahap tersangka.

"Menetapkan tersangka tak gampang harus ada pendapat ahli. Sekarang akan kita tingkatkan sampai ada tersangka," tutupnya.

Editor: Dodo/Batamtoday




@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

TIGA TITIK TAMBANG PASIR DARAT TERBESAR DI BATAM DIRAZIA