informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Inilah Jumlah Pemilih Khusus Batam

Pemilu 2014 Batam
BATAM HARI INI - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam, Ahmad Yani, mengatakan, Daftar Pemilih Khusus (DPK) di Batam mencapai 20.146 orang yang tersebar di 12 kecamatan.

"Sampai saat ini jumlah DPK mencapai 20.146 orang berdasarkan laporan Panitia Pemungutan Suara (PPS) di masing-masing kelurahan," ujarnya, Sabtu (24/3/2014).

Dari 20.146 orang DPK tersebut yang paling banyak menyumbang tercatat dari Kecamatan Batam Kota mencapai 4 ribu orang.

"Setelah mendapat laporan dari PPS kita tetap melakukan pengecekan kembali dalam arti melakukan penyusuaian jumlah yang dilaporkan dan dilakukan rekap jumlah DPK seluruh Kota Batam. "Setelah itu kita akan kirim jumlah DPK ke KPU Provinsi," ujarnya.

Batas akhir pendaftaran pemilih khusus ini sampai Selasa (25/3/2014), besok di KPU maupun ke PPS dengan melampirkan KTP atau paspor. Sementara, yang ingin menyalurkan hak pilihnya bisa datang ke PPS langsung dan menginformasikan nama dan tempat tinggalnya.

Sedangkan bagi warga yang belum masuk dalam Daftar Pemilih Tetap, bisa mendaftarkan diri ke Panitia Pemungutan Suara di masing-masing kelurahan.

"Bagi masyarakat yang senyatanya memenuhi syarat sebagai pemilih, tapi tidak terdaftar dalam DPT, ada ruang yang terbuka yaitu Daftar Pemilih Khusus jadi silakan manfaatkan ruang tersebut," pungkasnya.

Editor: Dodo/Batamtoday



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Inilah Jumlah Pemilih Khusus Batam