informasi berita layaknya sebuah koran yang ada di batam

Surat Suara Di TPS 10 Sagulung Kota Batam Dihitung Ulang


BATAM HARI INI- Pleno rekapitulasi perolehan suara di sekretariat Panitia Pemungutan Suara (PPS) Sagulung Kota sore ini harusnya tuntas. Namun, terkendala akibat TPS 10 bermasalah, Selasa (15/4/2014) sore.

Perolehan suara dari TPS 10 Sagulung Kota belum diketahui. Malam ini, petugas KPPS dan PPS akan melakukan perhitungan ulang, dengan membuka surat suara, yang akan disaksikan saksi dari partai dan calon legislatif (caleg), maupun Panwascam.

"Malam sekitar pukul 20.00 WIB, kotak suara TPS 10 akan dibuka. Perhitungan ulang dilakukan dengan cara membuka surat suara, karena ada ketidaksinkronan data," kata Ketua PPS Sagulung Kota, Marojahan Hutagalung.

Data yang tidak sinkron itu, jelas Marojahan, terjadi karena perhitungan suara yang dilakukan Petugas KPPS ganda. Misalnya, satu suarat suara yang terdapat dua coblosan antara partai dan caleg. Seharusnya, suara tersebut dihitung satu masuk ke suara caleg, namun di TPS 10 dihitung dua suara.

"Permasalahannya seperti itu, dan form c-1 nya juga tak jelas. Solusinya perhitungan ulang harus dilakukan dengan membuka surat suara," jelas dia.

Saat ini, dari 63 TPS yang ada di wilayah Sagulung Kota, rekapitulasi perolehan suara untuk 62 TPS sudah selesai, sekitar pukul 16.00 WIB. Seharusnya sore ini rekapatulasi itu tuntas sore ini, tetapi terkendala dengan TPS 10.

Dikatakan Marojahan, permasalahan yang terjadi di TPS 10 tersebut akibat petugas KPPS-nya kurang memahami pedoman pelaksanaan pemilu. Padahal, selain bimbingan teknis, para petugas KPPS juga diberikan buku panduan, tapi mungkin tak pernah dipelajari.

"Ini salahnya petugas KPPS, tak menutup kemungkinan buku pedoman tak pernah dibaca atau tak pernah ikut Bimtek," tutup dia.

Editor: Dodo



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Surat Suara Di TPS 10 Sagulung Kota Batam Dihitung Ulang